Muhammad in The Bible

Buku ini adalah hasil penelitian mendalam seorang mantan pastor Katolik Roma untuk wilayah Kaldan, David Benjamin Keldani, B.D. yang kemudian dikenal dengan nama barunya, Abdul Ahad Dawud. Kedalaman dan orisinilitas penelitian ini sangat mengagumkan, sehingga kandungannya banyak diserap oleh pendeta-pendeta Nasrani.

Yang lebih menakjubkan lagi, penelitian ini merujuk pada naskah-naskah Bibel berbahasa Arami, Ibrani, Latin, dan Yunani. Padahal, hanya sedikit pendeta masa kini yang mampu memahami terjemahan Bibel berbahasa Latin versi "The Vulgate" yang resmi diakui oleh Gereja Katolik, sebagaimana sedikit pula pendeta yang mampu memahami naskah asli Perjanjian Lama dalam bahasa Yunani.

Dalam buku fenomenal ini, sang mantan pastor menyajikan berbagai penemuan yang mencengangkan. Di antaranya, pembaca akan diajak menyingkap sejarah perkembangan Bibel yang banyak menimbulkan kerancuan, mengamati sejarah ritual "pemujaan" kuno melalui perantara batu (cult of stone), mengungkap identitas Barnasya (Si Anak Manusia) yang dinubuatkan dalam Kitab Daniel; membedah nubuat tentang Muhammad di dalam Perjanjian Lama dan Perjanjian Baru, dan masih banyak lagi temuan berharga yang akan memperkokoh keimanan Anda terhadap kebenaran nubuat Muhammad.
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

0 Response to "Muhammad in The Bible"

Post a Comment